• Berita Terbaru

    August 18, 2021

    elnusanews/com , August 18, 2021

    Wagub Steven Kandouw Apresiasi BPK Gelar Entry Meeting Daring



    SULUT,Elnusanews - Wakil Gubernur Sulut Steven Kandouw mengikuti Entry Meeting dengan pihak BPK RI Perwakilan Sulut secara virtual, tepatnya di ruang Comand Center Pemprov Sulut, Rabu (18/8/2021).


    Selain Wakil Gubernur Sulut, ada empat kepala perangkat daerah yang ikuy Entry Meeting dengan pihak BPK, mereka adalah Kepala Bapenda, Kepala Dinas Kesehatan dan Kepala Dikda Sulut serta Kepala Inspektorat.


    Usai mengikuti Entry Meeting, Wagub Sulut kepada media mengatakan  kegiatan hari yakni Entry Meeting dengan BPK yakni  pemeriksaan tematik.


    "Meliputi pemeriksaan vaksinasi, kinerja dinas pendidikan terkait pendidikan vokasi dan yang terakhir peningkatan PAD. Tentunya kita senang sekali. Pemprov apresiasi dan siap, karena selaras dengan RPJMD bahkan  dengan KUA-PPAS di APBD-P dan 2022 penganan covid 19. Mudah-mudahan dengan ada pemeriksaan dari BPK yang pertama akan mempercepat vaksinasi dan penanganan covid 19 secara umum dan kedua implementasi pendidikan vokasi sebagai ujung tombak penciptaan lapangan pekerjaan serta yang ketiga peningkatan kemandirian fiskal," tutur Wagub Sulut.


    Sembari mengatakan dari informasi BPK untuk peningkatan kemandirian fiskal baru mencapai 36 persen. "Itupun tertinggi di Sulut. Karena memang tahun depan ada pemotongan DAU karena cicilan hutang dan lain-lain. Mau tidak mau Kepala Bapenda Olvie Atteng harus kerja keras dan berinovasi untuk mencari tambahan PAD," tandas Wagub Steven Kandouw.


    (ROKER)



    • Comments
    • FB Comments

    0 komentar:

    Post a Comment

    Item Reviewed: Wagub Steven Kandouw Apresiasi BPK Gelar Entry Meeting Daring Rating: 5 Reviewed By: elnusanews/com
    Scroll to Top