• Berita Terbaru

    April 03, 2020

    elnusanews/com , April 03, 2020

    174 Tukang Ojek Pangkalan di Tatelu Raya Terima Sembako dari Pemprov Sulut

    SULUT,Eonusanews - Pandemi Covid-19 berdampak sosial ekonomi bagi masyarakat. Salah satu yang paling terdampak adalah masyarakat yang bekerja dengan upah harian.

    Tukang ojek merupakan bagian masyarakat yang bekerja dengan upah harian.
    Melihat kondisi sosial ekonomi masyarakat yang terdampak Covid-19 ini, Keluarga Olly Dondokambey – Tamuntuan dan Keluarga Steven OE Kandouw – Tanos pun terpanggil untuk menyalurkan bantuan kepada para tukang ojek pangkalan.

    Bantuan berupa bahan pokok yang terdiri atas Beras, Telur Ayam, Minyak Goreng, Mie Instan dibagi-bagi pada Tukang Ojek Pangkalan di wilayah Tatelu Raya, Jumat (03/04/2020).
    Sebanyak 174 tukang ojek pangkalan di Tatelu Raya mendapatkan bantuan ini.
    Ketua komunitas Tukang Ojek Pangkalan Tatelu Raya, Yorry Roring mewakili rekannya mengaku sangat terbantu dengan bantuan ini.

    Ia mengapresiasi empati yang luar biasa dari Gubernur dan Wakil Gubernur Sulut, Olly Dondokambey dan Steven Kandouw kepada mereka.

    “Terima kasih pak Gubernur, pak Wagub dan Pemprov Sulut atas bantuan ini. Semoga Tuhan memberkati,” ungkapnya.

    (ROKER)
    • Comments
    • FB Comments

    2 komentar:

    1. Mohon maaf kami pengurus persatuan ojek tatelu raya merasa keberatan jika diberitakan kami menerima telur dan mie instan karena faktanya kami hanya terima bantuan beras, mohon berita ini deperbaiki agar tidak terjadi kericuhan antara pengurus dan anggota

      ReplyDelete
    2. Kami persatuan ojek tatelu raya hannya menerima beras. Tolong jangan menulis tidak sesuai fakta. Karena bisa menimbulkan kericuhan. Jika tidak segera di rubah berarti web berita ini tidak sesuai fakta/mengandung hoax.

      ReplyDelete

    Item Reviewed: 174 Tukang Ojek Pangkalan di Tatelu Raya Terima Sembako dari Pemprov Sulut Rating: 5 Reviewed By: elnusanews/com
    Scroll to Top