• Berita Terbaru

    January 12, 2015

    elnusanews/com January 12, 2015

    Wagub Kansil : Plat Kendaraan Dinas Harus Selesai Pekan ini

    Wagub Kansil Saat Pimpin Rapat EPPA
    SULUT,Elnusanews - Wakil Gubernur Sulut, DR Djouhari Kansil MPd menegaskan bahwa aturan dan penyesuaian plat nomor kendaraan dinas (kendis) harus tuntas minggu ini.
    "Plat nomor kendis harus tuntas pekan ini!,"tegasnya Senin (12/01).

    Ditandaskan Kansil, jika belum diurus dan disesuaikan dengan aturan, kendis tak boleh dipergunakan.

    "Diparkir dulu atau disimpan biro umum, jika belum mengurus penyesuaian plat nomor,"tandasnya.
    Hal ini sengaja disampaikan Kansil saat rapat pimpinan EPPA di ruang Mapaluse karena sering terlihat plat ganda baik yang berwarna hitam maupun merah pada saat bersamaan.

    Kabarnya dalam waktu dekat akan dilaksanakan apel kendis di Kantor Gubernur.(roker)
    • Comments
    • FB Comments

    0 komentar:

    Post a Comment

    Item Reviewed: Wagub Kansil : Plat Kendaraan Dinas Harus Selesai Pekan ini Rating: 5 Reviewed By: elnusanews/com
    Scroll to Top