• Berita Terbaru

    April 30, 2017

    Elnusanews April 30, 2017

    Kementan RI, Puji Keberhasilan CEP- FDW Dalam Memajukan Pertanian Minsel


    MINSEL, Elnusanews- Komitmen Bupati Tetty Paruntu, SE dan Wakil Bupati Frangky D, Wongkar SH untuk menjadikan Kabupaten Minahasa Selatan sebagai Kabupaten Swasembada Jagung terbesar di Sulut, terus di genjot.

    Lewat komitmen inilah, Dirjen Perkebunan Kementerian Pertanian RI, Ir Bambang MM. bersama rombongan turun langsung meninjau Pertanian yang ada di Kabupaten Minsel sekaligus bertatap muka dengan masyarakat
    dalam kegiatan Penanaman jagung di kompleks perkebunan Kayuwolo Desa Sapa Kecamatan Tenga Kabupaten Minahasa Selatan.

    " Selaku Pemerintah Kabupaten Minahasa Selatan, sangat berterima kasih kepada Dirjen Perkebunan Kementrian Pertanian RI, atas kunjungannya ke Kabupaten Minsel dalam melihat langsung pertumbuhan Pertanian yang ada" ucap Paruntu mengawali sambutannya.

    Paruntu mengemukakan bahwa, Sektor Pertanian dan Perkebunan yang ada di Kabupaten Minahasa Selatan adalah sektor penyumbang PDRB terbesar Dimana penduduk masyarakat Minsel lebih dari 80% pekerjaannya sebagai petani.

    Sebagaimana pada tahap pertama (Bulan Mei), Kabupaten Minsel mendapat target 50 ribu hektar dan tahap kedua sekitar 30 ribu hektar dari pemerintah pusat untuk tanaman jagung. Dan Lewat komitmen bersama baik Elemen masyarakat, tokoh agama, pemuda dan budaya, akan mengawal pelaksanaan tahap demi tahap.

    “Kami bangga semua dukungan stakeholder baik koperasi, kelompok tani dan usaha lainnya bahkan turut serta Perbankan dan PT. Cargill yang telah bersama-sama menopang program pemerintah Kabupaten Minahasa Selatan menuju kabupaten swasembadah pangan.”

    Namun dengan keterbatasan dana yang di miliki, kami sangat mengharapkan adanya dukungan dana dari Kementerian Pertanian untuk pengadaan bibit cengkih, kelapa serta pengembangan tanaman Pala di Kabupaten Minahasa Selatan.

    Semoga, Kementan RI dapat merealisasikan akan permintaan ini guna menunjang Pertumbuhan dalam memajukan Pertanian yang ada di Kab Minsel" Cetus Bupati Tetty.

    Ditempat terpisah Dirjen Kementerian Pertanian RI Ir Bambang MM, (29/4-2017) mengatakan, dirinya salut akan kepemimpinan CEP-FDW dalam membangun sektor Pertanian yang ada di Kabupaten Minsel.
    Dimana, keberhasilan ini membuktikan bahwa masyarakat Minsel tidak salah memilih Pemimpin seperti CEP-FDW yang sangat peduli akan kelangsungan hidup masyarakat" puji Bambang.

    Sekretaris Ketahanan Pangan Kementerian RI selaku Koordinator UPSUS PAJALE Provinsi Sulawesi Utara DR. Ir. Muliady Hendiawan. MM, Direktur Tanaman Semusim dan Rempah-rempah Kementerian Pertanian RI, DR Ir. Agus Wahyudi. MS, Direktur Perlindungan Perkebunan Kementerian Pertanian RI, Drs. Dudi Gunadi, BSc. MSi, Kepala Sub Direktorat Tanaman Lada, Pala, Cengkih Kementerian Pertanian RI, Ir. Abdu Aziz Basuki. MSc, Kepala Dinas Perkebunan Provinsi Sulut Ir. Refly Ngantung, Kepala Dinas Pertanian dan Peternakan Provinsi Sulut Ir Arie Bororing,MSi , Sekda Minahasa Selatan Drs. Danny Rindengan, MSi, Unsur Fokorpimda dan juga Pejabat PD, Camat serta Kelompok tani, turut hadir saat kegiatan yang berlangsung (29/4-2017).

    Reky Laanda.
    • Comments
    • FB Comments

    0 komentar:

    Post a Comment

    Item Reviewed: Kementan RI, Puji Keberhasilan CEP- FDW Dalam Memajukan Pertanian Minsel Rating: 5 Reviewed By: Elnusanews
    Scroll to Top