• Berita Terbaru

    January 12, 2018

    elnusanews/com , January 12, 2018

    R3D Ikut Sosialisasi Pelaksanaan Penilaian Kemampuan Rohani, Jasmani dan Narkoba

    Paslon RR-RD Ikut Sosialisasi Pelaksanaan Penilaian Kemampuan Rohani, Jasmani dan Narkoba bakal calon Bupati/Wakil Bupati dan Walikota/Wakil Walikota tahun 2018 bertempat di RSUP Prof. Dr. R.D. Kandou, Jumat (12/1/2018) pagi tadi.
    SULUT,Elnusanews - Setelah mengikuti pendaftaran bakal calon Cabup dan Cawabup di kantor KPU Minahasa, Rabu (10/1/2018) beberapa hari lalu, kini giliran Paslon Royke O Roring dan Robby Dondokambey (RR-RD) mengikuti tahapan selanjutnya dari KPU dengan menghadiri Sosialisasi Pelaksanaan Penilaian Kemampuan Rohani, Jasmani dan Narkoba bakal calon Bupati/Wakil Bupati dan Walikota/Wakil Walikota tahun 2018 bertempat di RSUP Prof. Dr. R.D. Kandou, Jumat (12/1/2018) pagi tadi.

    Pada Sosialisasi ini Komisi Pemilihan Umum (KPU) gandeng tiga lembaga yakni Ikatan Dokter Indonesia (IDI), Badan Narkotika Nasional (BNN), dan Himpunan Psikologi Indonesia (Himpsi).

    Dari pantauan media, pasangan calon RR-RD untuk pilkada Minahasa mengikuti semua arahan yang disampaikan oleh para tim, baik dari IDI, Himpsi.

    Diketahui selain, paslon RR-RD yang hadir dalam sosialisasi tersebut, ada juga sejumlah paslon lain peserta pilkada di 6 daerah di Sulut yang mengikuti sosialisasi sesuai tahapan dari KPU.

    Hingga berita ini diturunkan para kandidat masih mengikuti pengarahan dari tim dokter.

    (ROKER)

    • Comments
    • FB Comments

    0 komentar:

    Post a Comment

    Item Reviewed: R3D Ikut Sosialisasi Pelaksanaan Penilaian Kemampuan Rohani, Jasmani dan Narkoba Rating: 5 Reviewed By: elnusanews/com
    Scroll to Top