SANGIHE, Elnusanews- Sebanyak 87 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) Kampung Mala Kecamatan Manganitu menerima Bantuan Langsung Tunai (BLT) di bulan November dengan besaran Rp.300.000,- yang bersumber dari Anggaran Dana Desa, bertempat di Kantor Kapitalaung Mala pada hari Rabu (22/22/2021).
Kapitalaung Kampung Mala Ferdinan F. Sehang saat di temui Elnusanews.com setelah selesai penyaluran BLT-DD memaparkan, dalam situasi pandemi ini kiranya melalui bantuan yang baru saja di serahkan kepada 87 KPM agar bisa mempergunakan sebaik mungkin untuk kebutuhan pokok sehari-hari, tutur Sehang.
Kapitalaung juga menghimbau kepada warga masyarakat Kampung Mala terlebih khusus bagi 87 KPM yang belum menerima vaksinasi agar segera divaksinasi covid-19, tutup Sehang.
(Opmud)
0 komentar:
Post a Comment