• Berita Terbaru

    January 31, 2016

    elnusanews/com , January 31, 2016

    Tumbelaka : Disbudpar Sulut Terkesan Bekerja Sendiri

    Taufik Tumbelaka
    MANADO, Elnusanews - Pengamat Politik dan Pemerintahan Sulawesi Utara (SULUT), Taufik Tumbelaka menyoroti ketidakhadiran dari para Kepala SKPD Pemprov Sulut, dalam pelaksanaan Festival Adat Mekiwuka dan Figura Tahun 2016, yang dilaksanakan oleh Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (DISBUDPAR) Provinsi Sulawesi Utara.

    Saat diwawancarai oleh sejumlah wartawan, Sabtu (30/1/16) sore, seusai menghadiri Festival Mekiwuka dan Figura, Tumbelaka menuturkan bahwa Kegiatan festival adat Mekimuka dan Figura terbilang sukses, namun sayangnya hal tersebut tidak ditopang oleh hadirnya para kepala-kepala SKPD di lingkup pemprov Sulut.

    "Festival adat Mekiwuka adalah festival budaya yang pertama kali dilaksanakan, yang jadi pertanyaan, SKPD dan Dinas terkait ada dimana, padahal acara festival adat Mekimuka dan Figura ini siap diliput oleh insan pers, dan itu berarti insan pers siap menggaungkan program Marijo Ka Manado," ujar Tumbelaka.

    Lanjut, Tumbelaka juga menambahkan bahwa ini merupakan catatan yang kedepan kiranya harus jauh lebih baik untuk para kepala - kepala SKPD yang terkait dengan pariwisata.

    "jadi ada kesan Kadis Budpar Sulut seperti ditinggalkan bekerja sendiri, kenapa dikatakan kerja sendiri, karena tidak ada SKPD yang membantu," tambahnya

    Tumbelaka berharap kedepannya para SKPD harus kompak, karena sebagai warga sulut, budaya Mapalus sudah biasa. "Jadi, kedepannya untuk para kepala SKPD yang berhubungan dengan pariwisata, kiranya harus kompak. Karena kita sebagai warga sulut terbiasa dengan budaya Mapalus ," pungkasnya. (RaKa)

    • Comments
    • FB Comments

    0 komentar:

    Post a Comment

    Item Reviewed: Tumbelaka : Disbudpar Sulut Terkesan Bekerja Sendiri Rating: 5 Reviewed By: elnusanews/com
    Scroll to Top