• Berita Terbaru

    January 23, 2016

    elnusanews/com , January 23, 2016

    Tumpukan Sampah di Pasar Girian Resahkan Warga

    BITUNG,Elnusanews -Tumpukan sampah yang berada di kompleks Pasar Girian, Kelurahan Girian Weru Satu Lingkungan II Kecamatan Girian, sejak beberapa bulan terakhir sudah meresahkan warga sekitar dan pembeli.Pasalnya, tumpukan sampah ini mengeluarkan bau busuk yang menyengat. Lalat dan tikus serta serangga lainnya sudah mengerumuni tumpukan sampah ini, bahkan parahnya lagi sampah sudah bertahun-tahun tidak diangakat. Seperti yang terlihat pada Jumat (22/1/2016).

     Yodie warga setempat yang ditemui yang tak jauh dari lokasi tumpukan sampah mengaku sangat kecewa atas keberadaan sampah ini. Menurutnya sampah tidak sepantasnya dibuang di tempat tersebut karena dilokasi itu juga dekat dengan pemukiman warga dan para pedagang.

    “ Tidak sepantasnya lokasi ini dijadikan tempat pembuangan akhir sampah. Istansi terkait harus bertindak sebelum warga demo jangan diam sajalah melihat warganya resah. Apalagi kota Bitung baru mendapatkan penghargaan adipura ,” tegasnya.

    Warga lainnya mengaku juga sangat resah dengan tumpukan sampah tersebut. Menurutnya tumpukan sampah membuat citra Kota Bitung menjadi buruk. Kota Bitung merupakan Kota yang sudah berulang kali meraih piala Adipura.

    “ Sudah bertahun-tahun sampah ini dibiarkan begitu saja hingga mengeluarkan bau busuk ,” ungkap warga tersebut

    Sementara Kepala Dinas Kebersihan Kota Bitung, M Dumbela ketika dimintai keterangan mengatakan, sampah ditempat tersebut wewenang Dinas Pasar.

    " Bukan wewenang Dinas Kebersihan tanya ke Dinas terkait yang mengelola ," singkatnya saat dibubungi wartawan.

    Terpisah Ketua Forum Apirasi Masyarakat Girian Weru I Pasar Girian, Rahmat Alo Pulukadang mengatakan, diharapakan kepada ibu Voni Sigar yang mempunyai lahan (Lokasi pasar-red) bisa menindalanjuti keluhan warga sekitar

    " Tentang kebersihan dilokasi pasar miliknya secepatnya ditindak lanjuti. Dimana dari persetujuan bersama pak Walikota Bitung pak Hanny Sondakh wajib ditindak lanjuti oleh pemilik lahan tersebut ketika ada kendala seperti saat ini sampah yang meresahkan warga sekitar ," kata Pulukadang kepada wartawan.

    Sementara Kepada Dinas Pasar Kota Bitung Oktaf Kandoli belum bisa dimintai keterangan terkai hal tersebut. (Rego)
    • Comments
    • FB Comments

    0 komentar:

    Post a Comment

    Item Reviewed: Tumpukan Sampah di Pasar Girian Resahkan Warga Rating: 5 Reviewed By: elnusanews/com
    Scroll to Top