• Berita Terbaru

    March 10, 2016

    elnusanews/com March 10, 2016

    Banmus DPRD Sulut Pertanyakan Kinerja Ketua Pokja

    Suasana Rapat Kerja Banmus DPRD Sulut
    DEPROV,Elnusanews -  Badan Musyawarah (BANMUS) Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Sulawesi Utara (SULUT), Kamis (10/3/16) pagi, menggelar rapat kerja terkait dengan agenda pelaksanaan Paripurna dan Pembahasan Pansus RZWP3K (Rencana Zonasi Wilayah Pesisir dan Pulau-Pulau Kecil) serta Pansus OPD di DPRD Sulut.

    Dalam rapat Banmus yang dipimpin oleh Ketua DPRD Sulut Andrei Angouw SE tersebut, disepakati bahwa pelaksanaan paripurna akan digelar pada Senin 14 Maret 2016 nanti.

    Menyangkut Pansus Zonasi, Angouw meminta agar segera membicarakan dengan pihak eksekutif agar secepatnya bisa diselesaikan pembahasanya karena pada tahun 2016 ini akan banyak Perda yang dibahas oleh DPRD Sulut

    " Kalau bisa Pansus Zonasi ini dipercepat, karena tahun ini cukup banyak Perda yang akan dibahas oleh DPRD Sulut, jadi kita usahakan semua sudah harus selesai," ujar Angouw.

    Menanggapi hal tersebut , Anggota Banmus Edwin Y Lontoh mengatakan bahwa, memang dalam waktu dekat ini akan mengadakan pertemuan dengan pihak eksekutif, namun masih terkendala pada ketidakhadiran dari ketua Kelompok Kerja (POKJA) yaitu Roy Roring.

    " Menyangkut Pansus Zonasi kami merencanakan akan membahasnya kembali dengan Sekretaris Pokja yaitu Ronald Sorongan. Tapi yang lebih mengetahui lebih mendalam soal zonasi inikan Ketua pokjanya yaitu Roy Roring, karena kesibukannya sebagai Pj Walikota Manado, beliau tidak pernah hadir," tukasnya.

    Senada dengan Lontoh, anggota Banmus lainnya Danny H Sumolang juga mempertanyakan adanya kemungkinan alternativ ataupun aturan terkait dengan ketidakhadiran dari ketua Pokja tersebut.

    " Menyikapi tentang Pansus zonasi ini, apabila memang terkendala dengan ketua pokjanya, apa memang tidak ada kemungkinan atau alternative lain. Karena ini cukup mendesak. Apa ada aturan atau tidak, ketua pokja itu harus ROR atau person yg lain secara jabatan ataupun kapasitas yang setara dengan ROR untuk duduk dalam pokja. Kalaupun ada mungkin dari pimpinan dewan untuk memberikan solusi apakah ada pergantian atau tidak," ujarnya.

    Sementara itu, menanggapi hal tersebut Angouw mengatakan akan segera memanggil pihak eksekutif.

    " Saya rasa kita panggil rapat saja, kalau memang tidak datang lagi kita akan menyurati ke pak Gubernur untuk melaporkan kinerja dari ketua Pokja," pungkasnya. (RaKa)

    • Comments
    • FB Comments

    0 komentar:

    Post a Comment

    Item Reviewed: Banmus DPRD Sulut Pertanyakan Kinerja Ketua Pokja Rating: 5 Reviewed By: elnusanews/com
    Scroll to Top