• Berita Terbaru

    January 22, 2020

    elnusanews/com January 22, 2020

    Topang Program Pemda Selamatkan Danau Tondano, TNI Gelontorkan Dana Satu Miliar

    MINAHASA, Elnusanews - Guna menopang program kerja pemerintah Provinsi dan Kabupaten Minahasa menyelamatkan danau tondano dari ancaman gulma eceng gondok Tentara Nasional Indonesia (TNI) menyiapkan dana sebesar satu milyar.

    Dana pengangkatan eceng gondok ini digunakan dalam program kegiatan Karya Bhakti Skala Besar Kodim 1302 Minahasa tahun anggaran 2020.

    Aster Panglima TNI George E. Supit melalui Dandim 1302 Minahasa Letkol Inf Slamet Raharjo mengatakan, kegiatan Karya Bhakti skala besar ini sengaja dilakukan sebagai bentuk kepedulian jajaran TNI dengan kondisi Danau Tondano saat ini.

    "Untuk pembersihan ini, Kodim 1302 Minahasa mengerahkan 100 personil setiap hari untuk melaksanakan pengangkatan Eceng Gondok," kata Raharjo.

    Diapun berharap kegiatan ini bisa mendapat dukungan masyarakat Kabupaten Minahasa untuk bisa datang turut membantu mengangkat Eceng Gondok supaya cepat teratasi.

    Sementara Bupati Minahasa Ir. Royke O. Roring, M.Si memberikan apresiasi kepada TNI karena sudah membantu Pemkab Minahasa dengan menganggarkan dana Rp. 1 Miliard untuk mengangkat eceng gondok di danau Tondano.

    Secara khusus, ROR juga turut mengucapkan terima kasih kepada Aster Panglima TNI George E Supit serta seluruh keluarga besar TNI yang telah ikut peduli dengan danau Tondano.

    “Atas nama Pemerintah Kabupaten Minahasa dan seluruh warga, saya berterima kasih kepada Aster Panglima TNI dan keluarga besar TNI atas kepedulian terhadap Danau Tondano,” imbuhnya.

    Terpantau Selasa kemarin (21/1/2020), sedikitnya 100 personil TNI Kodim 1302 Minahasa dikerahkan untuk melakukan pengangkatan eceng gondok di lokasi Kelurahan Tonsaru, Kecamatan Tondano Selatan.

    Kegiatan pengangkatan eceng gondok ini dipantau/ tinjau oleh Asisten Teritorial (Aster) Panglima TNI Mayor Jendral George E. Supit didampingi Bupati Minahasa Royke Octavian Roring (ROR).

    Turut meninjau Danrem 131 Santiago Brigjen. TNI. Yosep Robert Giri, Aster kasdam Kol Inf Abdul Haris,S.IP, Kolonel Inf Nefra Firdaus S.E., M.M, Paban IV/Komsos Ster TNI, Kolonel. Inf. Dhanny Alkadrie, Paban V/Bahkti Ster TNI, Letkol. Inf. Jamaludin, Pabandya 4/Anev Bakti TNI, Ster TNI, Mayor Laut (KH) David Darius, Pabanda Kommas Ster TNI, Dandim 1302 Minahasa letkol. INF. Slamet Raharjo, S.Sos, M.Si, Kapolres Minahasa AKBP. Denny Situmorang, S.IK, Kejari Minahasa Rahmat Budiman Taufani, Ketua Pengadilan Negeri Tondano ST. Iko Sudjatmiko, SH,MH Sekretaris Daerah Kab. Minahasa Ir Ronald Sorongan, M.Si dan jajaran Pemerintah Minahasa.






    (Jonly bamz)
    • Comments
    • FB Comments

    0 komentar:

    Post a Comment

    Item Reviewed: Topang Program Pemda Selamatkan Danau Tondano, TNI Gelontorkan Dana Satu Miliar Rating: 5 Reviewed By: elnusanews/com
    Scroll to Top