• Berita Terbaru

    May 17, 2015

    elnusanews/com May 17, 2015

    Warga Keluhkan Jalan Belum di Aspal, Banyak Pengguna Kendaraan Mengalami Kecelakaan

    Pengguna Kendaraan Harap Berhati - hati Ruas Jalan Manado - Tomohon KM 15 Ini Sering Terjadi Kecelakaan 
    SULUT,Elnusanews – Warga pengguna kendaraan baik roda dua maupun roda empat diharapkan berhati – hati,  bila anda melewati ruas jalan manado – Tomohon tepatnya di kilo meter 15 Kelurahan Tinoor dua.

    Disaat musim hujan jalanan itupun terlihat sangat becek bahkan pada musim kemaraupun deburan debu menyelimuti ruas jalan sehingga penglihatan pun seolah – olah tak terlihat lagi sehingga penggguna kendaraan baik roda dua maupun roda empat sering mengalami kecelakaan.

    Noldy Mamangkey  salah satu warga Tinoor  mengatakan setelah  seminggu dibekap debu yang ditabur kontraktor waktu lalu, waktu tersita dengan membersihkan rumah, dan peralatan makan. 

    ‘’Hidup bagaikan dalam deru abu gunung lokon,  Jualan buah tetangga pun tak laku,’’ katanya.

    Dikatanya,  Inikah yang namanya konsekuensi pembangunan? Harus ditanggung seisi keluarga kami yang terpaksa menghirup butir debu setiap hari baik Siang maupun malam. 

    Ia pun bercerita tentang kejadian belum lama ini, Tak hanya saya dan keluarga yang terkena dampak jalan yang belum diaspal, tapi hanya dilapisi sirtu dan sengaja dibiarkan.

    Kejadian pun terjadi seperti  yang di alami  Lurah Tinoor Dua (WK)  pun ikut terkena dampak, kecelakaan saat melintas di ruas jalan tersebut,  Siku tangannya mengalami  luka akibat jatuh di lapisan sirtu,’’ ungkap Noldy Mamangkey kepada elnusanews.com melalui pesan singkat lewat facebooknya. (roker)
    • Comments
    • FB Comments

    0 komentar:

    Post a Comment

    Item Reviewed: Warga Keluhkan Jalan Belum di Aspal, Banyak Pengguna Kendaraan Mengalami Kecelakaan Rating: 5 Reviewed By: elnusanews/com
    Scroll to Top