BITUNG,Elnusanews - Pertemuan antara masyarakat Kelurahan Duasudara dan pihak, PT. MSM/TTN difasilitasi pemerintah Kelurahan dan Istansi serta pihak Kepolisian terkait tuntutan warga Duasudara dijadikan desa binaan, bertempat di Kantor Kelurahan Duasudara, Rabu (16/3/2016).
Warga Kelurahan Duasudara Kecamatan Ranowulu menuntut agar wilayah mereka dijadikan sebagai desa binaan atau bagian dari desa lingkar tambang PT Meares Soputan Mining (MSM).
"Dan tuntutan ini sudah beberapa tahun lalu diajukan warga Duasudara ke pihak PT MSM/TNN, namun hingga saat ini belum juga dikabulkan pihak tersebut ," kata Rio Lumatauw.
Menurutnya, pertemuan dengan pihak terkait sudah sejak 6 tahun lalu, namun pihak tersebut hanya janji-janji palsu.
"Sudah beberapa kali pertemuan dengan pihak perusahan, dalam hal ini bapak Jecky Sumampouw dan bapak Victor Malonda berjanji akan menjadikan desa binaan Kelurahan Duasudara. Tapi sampai saat ini belum juga direalisasi. Ini namanya pembohongan publik hanya dijanji-janji palsu oleh pihak tersebut, namun kenyataannya tidak ada pelaksaan ," tegas Lumatauw.
Warga Duasudara berharap pihak tersebut. Dan istansi terkait dapat mengabulkan permintaan warga untuk dijadikan desa binaan lingkar tambang. Kalau boleh pihak perusahan memberikan batas waktu kapan agar supaya warga disini mengetahui jelas kapan kelurahan Duasudara dijadikan desa binaan.
"Kami hadir ditempat ini ingin menuntut hak kami agar supaya pihak perusahan menangapi masalah ini yang sudah sejak lama belum dikabulkan oleh. PT MSM/TTN Kelurahan Dua sudara dijadikan desa binaan ," ujarnya.
Sementara pihak perusahan PT MSM/TTN Yohanes Untu, bagian Superintenden Komoniti Departemen mengatakan, tuntutan warga Duasudara ingin dijadikan sebagai desa binaan atau bagian dari desa lingkar tambang akan disampaikan ke pihak Perusahan.
"Usulan untuk memasukan kelurahan Duasudara agar bisa menjadi desa binaan harus melalui mekanisme ," kata Untu.
Namun tuntutan ini akan kami kaji kembali dan dibicarakan oleh pihak pemerintah Kecamatan.
"Usulan kali ini akan disampaikan ke Persdir PT MSM/TNN hasil kesepakan kita bersama yang disaksikan oleh pemerintah, pihak perusahan dan kepolisian akan kami kawal dan disampaikan ke pimpinan perusahan ," pungkasnya didampinggi Lurah Duasudara Sammy Lombogia Kasat Intel Polres Decky R Pangandaheng S.Sos dan Kapolsek Ranowulu Iptu Surtata. (Rego)
0 komentar:
Post a Comment