• Berita Terbaru

    November 08, 2021

    elnusanews/com , , November 08, 2021

    Legislatif dan Eksekutif Bahas Perubahan RPJMD Minahasa 2018-2023


    MINAHASA, Elnusanews – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Minahasa melalui Pantia Khusus (Pansus) menggelar rapat Perubahan Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) Tahun 2018-2023, di ruang rapat DPRD, Senin (8/11).

    Ketua DPRD Minahasa, Glady Kandouw SE menuturkan, dalam rapat tersebut pihaknya sudah terlebih dahulu mendengarkan penyampaian dari pihak Eksekutif terkait perubahan ataupun revisi Pemkab Minahasa terkait dengan RPJMD tersebut.
    “Rapat tadi saya meminta agar ranperda revisi RPJMD ini disusun secara sistematis dan harus sesuai dengan aturan,” tutur Kandouw.

    Ia mengharapkan, pembangunan yang dilakukan di Minahasa saat ini dan kedepannya harus disesuai dengan visi misi.

    “Ya, tentu pembangunan itu harus mengacu kepada apa yang ingin di capai, harus dirancang dengan benar agar dapat direalisasikan dengan baik pula,” kata Kandouw.


    Sementara ketua pansus Rommy Leke, menyebut rapat ini adalah lanjutan dari tahap sebelumnya dan ini adalah tahap kedua rancangan akhir dari ranperda tersebut.

    “Setelah dilakukan rapat sebelumnya yang juga sudah dikoordinasikan di provinsi, sehingga besok akan dilakukan pemantapan akhir ranperda,” ungkap Leke.

    Hadir dalam rapat, Wakil Ketua DPRD Denny Kalangi bersama anggota pansus, Asisten II Wenny Talumewo, Sekwan Dolfie Kuron, Kaban Bapelitbangda Philip Siwi bersama SKPD terkait. 

    (Adv)

    • Comments
    • FB Comments

    0 komentar:

    Post a Comment

    Item Reviewed: Legislatif dan Eksekutif Bahas Perubahan RPJMD Minahasa 2018-2023 Rating: 5 Reviewed By: elnusanews/com
    Scroll to Top