• Berita Terbaru

    August 16, 2022

    elnusanews/com August 16, 2022

    Dukung Program Pemerintah 'Hijaukan Bumi', PT TMC Tanam Pohon Mangrove


    MINSEL, Elnusanews- Merupakan tugas dan tanggung jawab kita bersama untuk menjaga serta melestarikan keberlangsungan hidup mangrove agar tetap terjaga. 

    Selain mencegah terjadinya erosi/ abrasi pantai, keberadaan hutan mangrove sangat bermanfaat untuk biota laut yang hidup didalamnya maupun manusia.

    Seperti halnya dilakukan pimpinan dan pegawai perusahaan PT. Tri Mustika Cocominaesa (TMC) pada Selasa, 16 Agustus 2022. Pihak perusahaan tersebut melaksanakan penanaman pohon mangrove dengan tujuan menghijaukan kembali hutan mangrove yang sudah punah akibat tergerus air laut, dengan lokasi sungai Liwason desa Teep, Kecamatan Amurang Barat.

    Penanaman ini turut melibatkan pemerintah bersama BPD setempat pun Wartawan yang tergabung dalam organisasi Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Minahasa Selatan.


    Humas PT TMC, Nova Palit menyampaikan, penanaman tersebut bertujuan untuk menghidupkan kembali hutan mangrove yang sudah mati. Pun mendukung anjuran serta program pemerintah 'menghijaukan bumi' serta memeriahkan Hut Proklamasi RI ke-77, terang Palit.  

    "Keberlangsungan hidup hutan mangrove, adalah tanggungjawab kita semua untuk secara bersama-sama menjaga serta menghijaukannya kembali demi keberlangsungan hidup ekosistem laut. Pun sangat berguna bagi manusia karena akarnya dapat dimanfaatkan sebagai pengobatan alami berbagai penyakit" ucapnya.

    Adapun penanaman mangrove yang dilakukan PT TMC sebanyak 500 pohon yang disebar di pinggiran pantai sungai Liwason.


    (Rela)

    • Comments
    • FB Comments

    0 komentar:

    Post a Comment

    Item Reviewed: Dukung Program Pemerintah 'Hijaukan Bumi', PT TMC Tanam Pohon Mangrove Rating: 5 Reviewed By: elnusanews/com
    Scroll to Top