• Berita Terbaru

    September 09, 2023

    elnusanews/com September 09, 2023

    Puluhan Karyawan Pabrik di Bitung Diduga Keracunan


    BITUNG, Elnusanews - Sebanyak 42 orang karyawan pabrik PT Samudra Ulam Nusantara di Kelurahan Sagerat Weru I, Kecamatan Matuari harus mendapatkan perawatan medis di sejumlah Rumah Sakit di Kota Bitung, mereka mengalami lemas dan pusing, Sabtu (9/9/2023).

    Kapolres Bitung AKBP Tommy Bambang Souissa membenarkan telah terjadi peristiwa itu.

    "Saat ini sementara proses,”kata Kapolres.

    Lanjut mantan Kapolres Minahasa ini menjelaskan bahwa pihaknya sementara melakukan proses penyelidikan terkait dengan kejadian tersebut, dimana ada beberapa karyawan diduga mengalami keracunan.

    "Nah, saat ini pihaknya belum bisa memastikan berapa jumlah karyawan yang menjadi korban atas dugaan kejadian tersebut dan berharap teman-teman media bersabar,"katanya lagi.

    Dari hasil informasi yang didapat para korban di rawat di tiga rumah sakit yang ada di Kota Bitung yaitu 5 orang di rawat di RS. Angkatan Laut Wahyu Slamet, 13 orang RS. Budi Mulia dan 24 orang RSUD Manembo-nembo. (*)

    • Comments
    • FB Comments

    0 komentar:

    Post a Comment

    Item Reviewed: Puluhan Karyawan Pabrik di Bitung Diduga Keracunan Rating: 5 Reviewed By: elnusanews/com
    Scroll to Top