• Berita Terbaru

    May 09, 2018

    elnusanews/com , , May 09, 2018

    OD-SK Sebut Pelaksanaan MTQ ke 27 Mempertebal Iman dan Taqwa



    BOLSEL,Elnusanews - Setelah resmi dibuka oleh Gubernur Sulut Olly Dondokambey, Pelaksanaan Musabaqoh Tilawatil Qu'ran (MTQ) ke - XXVII tingkat Provinsi Sulawesi Utara (Sulut) (2/5/2018) pekan lalu, tepatnya di lapangan Molibagu Kabupaten Bolaang Mongondow Selatan (Bolsel). Akhirnya pada Rabu (8/5/2018) malam, pelaksanaan kegiatan tersebut secara resmi ditutup oleh Wakil Gubernur Sulut Steven Kandouw, didampingi Wakil Ketua TP-PKK Provinsi Sulut dr Kartika Devi Kandouw-Tanos.

    Dalam sambutannya Gubernur Sulut Olly Dondokambey, melalui Wakil Gubernur Steven Kandouw menyampaikan atas nama pemerintah Provinsi Sulawesi Utara memberikan penghargaan setinggi-tingginya kepada pemerintah kabupaten Bolmong Selatan dan pengurus LPTQ serta seluruh masyarakat Bolmong Selatan yang sudah berupaya menyelenggarakan acara MTQ yang ke XXVII ini.

    "Pelaksanaan MTQ ini, yang pertama saya mau sampaikan, bersyukur, kedua bersyukur dan ketiga bersyukur karena hari ini kita rasakan bagaimana maha besar Tuhan selalu menyertai kita semua, me-ridhohi acara ini sehingga bisa berjalan dengan baik serta memberikan kesempatan saya dan torang semua bertemu, melihat pak bupati dalam keadaan sehat walafiat," kata Wagub Sulut.

    Wagub Kandouw menyebutkan mewakili Gubernur Olly Dondokambey ada beberapa hal yang perlu dirinya sampaikan saat ini.

    "Yang pertama saya salut, angka topi, bravo untuk pemerintah kabupaten bolmong selatan yang telah melaksanakan MTQ ke XXVII tingkat provinsi Sulut. Jujur saya sampaikan bahwa apa yang saya lihat, saya dengar, dan laporan yang disampaikan kepada saya, pelaksanaan tahun ini lebih bagus dari tahun lalu. Atas nama pak Gubernur Olly, saya sampaikan terimakasih kepada bupati, wakil bupati dan seluruh jajaran pemerintah kabupaten Bolsel," ujar Steven Kandouw.

    Lanjut Wagub Kandouw melalui momentum MTQ ini untuk kita semua, tidak hanya untuk para kalifa tapi harapan kita supaya semakin mempertebal iman dan taqwa.

    "Karena bagi kami pemerintah Sulut jalannya pemerintahan, iman dan taqwa ini tidak bisa dipisahkan dan harus pararel dalam segala aspek dalam kehidupan. Mudah-mudahan dan saya yakin dan percaya pelaksanaan MTQ ke XXVII di Bolsel ini akan mempertebal iman dan taqwa. Selain itu momentum MTQ ini mari kita mempertebal persaudaraan islam kita, dan persaudaraan kebangsaan kita sehingga bisa pararel demi kehidupan kita bersama," pungkas mantan ketua DPRD Sulut itu.

    Akhiri sambutan Wagub Steven Kandouw mengajak kepada masyarakat mari torang samua baku baku bae, baku baku sayang, baku baku kase inga, karena torang samua ciptaan Tuhan.

    Sebelumnya ketua LPTQ Provinsi Sulut, yang juga selaku Bupati Bolmong Selatan (Bolsel) Herson Mayulu dalam sambutannya mengucapkan terima kasih kepada Gubernur dan Wagub sehingga MTQ tahun 2018 ini bisa berjalan sukses.

    "Pelaksanaan MTQ tingkat provinsi ini digelar dalam rangka menyeleksi qori/qoriah dan hafiz/hafizhah zerta yang terbaik dari cabang musabaqah lainnya dari seluruh kab/kota yang akan diutus mewakili Sulut pada MTQ Nasional di kota Medan. Akhirnya, kami berharap semoga gelaran MTQ ke XXVII akan menjadi Starting Point untuk kembali meningkatkan semangat  dan Girah kita umat muslim untuk mempelajari, mendalami, serta mengamalkan nilai-nilai Al Qur'an dalam segala sendi kehidupan sehari-hari," tandas Ketua LPTQ Provinsi Sulut itu.

    Diketahui pelaksanaan MTQ ke XXVII di Bolsel diikuti oleh peserta dari Kabupaten Kota se Sulut. Dan sebagai juara umum pada pelaksanaan MTQ tahun 2018 ini disabet oleh kontingen dari kota Manado. Pada kesempatan itu pula Gubernur Sulut melalui Wakil Gubernur Sulut Steven Kandouw menyerahkan piala bergilir kepada ketua kontingen kota Manado yang meraih juara umum pada MTQ ke XXVII tahun 2018.

    Turut hadir, Forkopimda Sulut, perwakilan Kepala Kantor Kementerian Agama Sulut, Perwakilan Bupati Walikota dan para Wakilnya, Perwakilan Ketua DPRD se-Provinsi Sulut, Perwakilan Ketua MUI, jajaran pengurus LPTQ, Perwakilan jajaran Kepala Kementerian Perwakilan Sulut, Tokoh Agama, TNI/Polri serta masyarakat setempat.

    (ROKER)







    • Comments
    • FB Comments

    0 komentar:

    Post a Comment

    Item Reviewed: OD-SK Sebut Pelaksanaan MTQ ke 27 Mempertebal Iman dan Taqwa Rating: 5 Reviewed By: elnusanews/com
    Scroll to Top