• Berita Terbaru

    March 02, 2023

    elnusanews/com March 02, 2023

    Pelaku Usaha Parekraf Tomohon Diharapkan Manfaatkan Peluang Penerbangan Manado-Tokyo



    TOMOHON,Elnusanews - Dengan dibukanya penerbangan langsung Garuda Manado-Narita (Tokyo) Jepang menandakan bangkitnya kembali sektor pariwisata Indonesia lebih khusus lagi yang ada di daerah Kota Tomohon.

    Hal ini dikatakan oleh Walikota Tomohon Caroll Senduk melalui Kepala Dinas Pariwisata Daerah Tomohon Yudisthira Siwu, Kamis (2/4/2023) kepada elnusanews.com.

    Dikatakan Yudi Siwu, apresiasi yang tinggi kepada Gubernur Olly Dondokambey yang sangat jeli melihat peluang ini. Namun juga getol memperjuangkan hingga penerbangan ini terealisasi.

    "Harapan kami agar masyarakat dan pelaku usaha Parekraf di Sulut lebih khusus di daerah kota Tomohon memanfaatkan peluang ini dan membuka networking dengan pihak jepang," harap Siwu.

    Sebelumnya, Gubernur Olly Dondokambey mengatakan direct flyght Manado-Narita adalah sebuah momentum yang sangat baik untuk membangkitkan kembali iklim pariwisata Sulut.

    "Saya berharap momentum ini bisa dimanfaatkan sebaik-baiknya oleh semua pemerintah daerah dan pelaku usaha pariwisata untuk mempromosikan semua potensi destinasi wisata. ini kesempatan emas," ujar Olly Dondokambey

    Dengan kedatangan rombongan pemprov Sulut di Jepang, Gubernur Olly juga berharap bisa mendatangkan turis jepang sebanyak - banyaknya ke Sulawesi Utara.

    (ROKER)

    • Comments
    • FB Comments

    0 komentar:

    Post a Comment

    Item Reviewed: Pelaku Usaha Parekraf Tomohon Diharapkan Manfaatkan Peluang Penerbangan Manado-Tokyo Rating: 5 Reviewed By: elnusanews/com
    Scroll to Top