![]() |
Foto : Ketua Umum Partai Golkar Abu Rizal Bakrie saat memberikan sambutan |
Dalam Musda partai Golkar tersebut, dihadiri oleh Ketua Umum (KETUM) partai Golkar, Hi Abu Rizal Bakrie (ARB) yang sekaligus membuka secara resmi pelaksanaan Musda Ke IX partai Golkar di Sulut.
Musda yang mengusung tema 'Solid Terkonsolidasi, Efektif Mengemban Misi Berjaya Dikala Pemilu' tersebut, selain dihadiri oleh ARB, hadir juga petinggi-petinggi partai Golkar lainnya seperti, Theo L Sambuaga, Nurdin Khalid dan Dien Syamsudin.
Dalam sambutannya ARB mengatakan setelah mengalami suatu prahara di tubuh partai Golkar, partai Golkar mencoba melakukan suatu usaha melalui jalur hukum, yang kemudian akhirnya mengambil suatu langkah yang sangat taktis namun juga strategis. Satu langkah dimana partai Golkar dapat kembali melangkah kejayaannya.
"Langkah yang kita ambil adalah langkah yang tepat, tanpa itu maka partai golkar akan sulit untuk dapat mengikuti suatu kegiatan politik yang dimulai dari pilkada serentak diseluruh Indonesia," ujarnya
Selain itu, ARB juga menyampaikan bahwa dalam Pilkada serentak 2015, ditengah-tengah situasi partai Golkar yang saat itu mengalami kesulitan, partai Golkar mendulang hasil yang tidak jelek-jelek amat.
"Sebetulnya dalam Rapimnas kita sudah melihat laporan dari seluruh daerah di Indonesia. Hasilnya dalam pilkada 2015, dari 260 Pilkada yang telah terlaksana. yang diusung oleh partai Golkar mencapai 130, jadi tidak jelek-jelek amat," tukasnya.
Sementara itu, Ketua DPD I Partai Golkar Sulut, Stevanus Vreeke Runtu (SVR) mengatakan momentum ini kiranya menjadi salah satu langkah tepat untuk membenah Golkar yang lebih baik.
"Karena lewat Musda bisa dievalusi kinerja dan capai program yang dilakukan. Begitu juga, saat sudah ada Ketua yang baru langsung membahas program-prigram yang akan dilakukan nanti," ujar SVR.
Ditanya mengenai dukungan dalam Musda ke IX, SVR sapaan akrabnya mengatakan, siapapun yang akan terpilih di Musda adalah kader terbaik Partai Golkar.
“Soal musyawarah mufakat, itu sah-sah saja. Tapi yang menjadi tujuan penting dalam Musda ini adalah untuk membesarkan partai dan mengabdikan diri pada rakyat, sesuai dengan motto partai, yaitu suara rakyat adalah suara Golkar. Jadi siapapun yang akan memimpin Golkar Sulut ke depannya, adalah kader terbaik," pungkasnya. (Raka)
0 komentar:
Post a Comment