• Berita Terbaru

    May 16, 2018

    elnusanews/com , May 16, 2018

    Gabungan Ormas Adat Teriak "Torang Nasionalis Baku Abis Jo Lawan Teroris"

    SULUT,Elnusanews - Ratusan pendemo yang tergabung dalam Organisasi masyarakat (Ormas) adat tanah toar Lumimuut Minahasa menggelar aksi demo damai, Rabu (16/5/2018).

    "Torang Nasionalis Baku Abis Jo Lawan Teroris," teriak salah satu koordinator lapangan mewakili salah satu ormas adat Minahasa itu.

    "Kedatangan kami disini hanya untuk mewakili masyarakat Sulut, karena akhir ini indonesia sedang berduka. Kami mohon kepada pemprov mendengar pesan kami  kepada panglima tertinggi bapak presiden agar jangan takut dengan aksi teror bom yang terjadi selama ini," ungkap Ketua Umum Organisasi Laskar Benteng indonesia Berty Lumempouw.

    Sisi lain juga Lumempouw menegaskan kepada DPR RI segera keluarkan Perpu UU anti teror.

    "Jika tidak masyarakat akan segera bertindak. Lewat pemprov Sulut kami berharap agar segera sampaikan ke bapak presiden seruan kami," tegas dalam orasinya.

    Pendemo itupun diterima langsung oleh pemerintah provinsi Sulut melalui Asisten 1 Setdaprov Sulut Edison Humiang dan Kepala Biro Pemerintahan dan Humas Setdaprov Sulut Jemmy Kumendong.

    "Aspirasi kalian akan kami tindaklanjuti kepada pimpinan yakni Gubernur dan Wakil Gubernur Sulut (ODSK). Karena Aspirasi kalian ini memberikan dukungan terhadap pak Presiden," kata Humiang.

    Pemerintah provinsi Sulut mengapresiasi para pendemo yang datang ke kantor Gubernur Sulut.

    "Pokoknya semua tuntutan kalian (Pendemo) dan  masyarakat akan kami laporkan ke Gubernur dan Wakil Gubernur Sulut  untuk ditindaklanjuti ke pak Presiden Jokowi," pungkas Mantan Kasatpol PP Sulut itu.

    (ROKER)


    • Comments
    • FB Comments

    0 komentar:

    Post a Comment

    Item Reviewed: Gabungan Ormas Adat Teriak "Torang Nasionalis Baku Abis Jo Lawan Teroris" Rating: 5 Reviewed By: elnusanews/com
    Scroll to Top