• Berita Terbaru

    November 30, 2014

    elnusanews/com , November 30, 2014

    Tetty Terima Penghargaan Penanaman Satu Miliar Pohon Dari Jokowi

    Christiany E. Paruntu,  Bupati Kab Minsel 
    AMURANG. Elnusanews - Suskes menjadi juara pertama dalam program pemerintah pusat, membawa Bupati Minahasa Selatan (Minsel) Christiany Eugenia Paruntu, meraih penghargaan Penanaman Satu Miliar Pohon se-Indonesia. Penghargaan diberikan langsung oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi), Sabtu kemarin (29/11) di Jawa Tengah (Jateng).

    Tetty begitu sapaan akrab bupati, memang sedang berada di Jateng dalam rangka mengikuti acara Hari Menanam Pohon Indonesia (HMPI) dan Bulan Menanam Nasional (BMN) Tingkat Nasional Tahun 2014, yang dipusatkan di Desa Tempursari, Sidoharjo, Kabupaten Wonogiri, Jateng.

    Penghargaan ini merupakan penghargaan yang diberikan oleh pemerintah pusat kepada kepala daerah yang telah memberikan kontribusinya dalam mensuskeskan program pemerintah termasuk Penanaman Satu Miliar Pohon.

    ""Puji Tuhan atas anugerahNya sehingga Minahasa Selatan menjadi juara 1 dalam penanaman 1 Milyard Pohon," demikian disampaikan Tetty, lewat akun facebook resmi miliknya.

    Dia mengajak masyarakat untuk terus mencintai alam dengan menanam. Kerena menurut dia menanam akan memberikan bermanfaat pada masyarakat. Bukan hanya menjaga alam dari bencana tetapi juga bisa menghasilkan.

    "Janganlah berhenti menanam. Kecil menanam dewasa memanen. Banyak pohon banyak rejeki. Minahasa Selatan Goes Green. For better Minsel," kunci Tetty. (jry)
    • Comments
    • FB Comments

    0 komentar:

    Post a Comment

    Item Reviewed: Tetty Terima Penghargaan Penanaman Satu Miliar Pohon Dari Jokowi Rating: 5 Reviewed By: elnusanews/com
    Scroll to Top